Jumat, 18 Maret 2011

Ini Dia 5 Langkah Rawat Kulit Kering


Ini Dia 5 Langkah Rawat Kulit Kering

KULIT kering biasanya disebabkan berkurangnya produksi minyak di kulit. Padahal, minyak ini penting sebagai pelumas dan menghidrasi kulit. Ada beberapa langkah jitu yang dapat ditempuh untuk memperbaikinya. Apa saja?

Hindari cuci muka dengan air panas, dan jangan gunakan sabun biasa. Pilih sabun dan pembersih wajah untuk kulit kering, gosok lembut dengan ujung jari dengan gerakan memutar. Keringkan dengan cara ditepuk-tepuk, dan biarkan wajah sedikit lembap.

Langkah selanjutnya, selalu gunakan pelembap khusus untuk kulit kering, dan oleskan segera setiap kali selesai mandi atau mencuci. Pakai pula pada wajah dan leher dengan arah ke atas. Lalu, oleskan pelembap sebelum tidur.

Tahap lebih lanjut yang dapat dilakukan untuk kulit kering ialah, rawat dengan masker seminggu sekali. Ini akan membantu mengurangi kulit kering dan mati yang telah berakumulasi di wajah. Jika seluruh kulit tubuh terasa kering (misalnya saat hari panas), maka gunakan garam scrub untuk luluran, yang akan membantu meluruhkan sel-sel kulit mati sehingga sel-sel baru yang segar bisa muncul.

Kurangi atau hentikan kebiasaan merokok. Pasalnya, nikotin dalam rokok mempersempit pembuluh darah, sehingga menyulitkan kulit mendapat nutrisi yang dibutuhkannya.

Tahap akhir, sebaiknya hindari paparan sinar matahari. Selalu gunakan tabir surya dengan SPF yang cukup dan bubuhkan kembali secara berkala sesuai ketentuan.

sumber : okezone.com

Manfaat lain dari kopi..


          Manfaat lain dari kopi.. 

Kopi sering menjadi pilihan banyak orang untuk mengisi waktu luangnya. Manfaat kopi yang paling populer adalah membuat rasa kantuk hilang dan semangat kembali datang. Padalah banyak hal lain yang bisa didapatkan saat kita minum kopi.

Sebuah penelitian yang dilakukan psikolog Australia dan Amerika Serikat menunjukkan bahwa, secangkir kopi juga bisa mengakibatkan perubahan sikap seseorang. Penelitian itu dilakukan dengan cara yang cukup sederhana. Seperti dikutip dari Genius Beauty, para peneliti meminta opini dari sekelompok objek penelitian mengenai suatu hal. Namun setelah itu, para objek penelitian itu dbagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama tidak diberi kopi, dan yang kedua diberi kopi.

Setelahnya, kedua kelompok tadi diberi pandangan yang berbeda dengan opini mereka. Kelompok yang tidak minum kopi bersikap lebih 'kaku' dan tetap bertahan pada pendapat mereka. Sedangkan sebaliknya, kelompok yang minum kopi lebih mudah diarahkan. Mereka juga bersikap lebih fleksibel dan berusaha mencari titik tengah antara pandangan baru serta opini pribadi mereka.

Para ahli mengambil kesimpulan bahwa kopi juga berpengaruh pada perubahan sikap para objek penelitian tadi. Kopi dapat memperlancar peredaran darah, sehingga mengurangi rasa stress dan tekanan dalam pikiran seseorang. Sehingga membuat mereka lebih fleksibel dan lebih mudah menerima masukan dari orang lain.


sumber : okezone.com

7 Kesalahan Mewarnai Rambut Sendiri


7 Kesalahan Mewarnai Rambut Sendiri

MEWARNAI rambut itu menyenangkan. Anda bisa menambahkan highlight di beberapa bagian rambut atau mengganti warna rambut secara keseluruhan untuk penampilan yang lebih segar atau modern.

Bagi Anda yang memutuskan untuk mewarnai rambut sendiri di rumah, ada baiknya mengetahui tujuh kesalahan yang harus dihindari. Kesalahan apa saja itu?

Menurut All Women Stalk, berikut ini tujuh kesalahan saat mewarnai rambut sendiri.

Salah mengambil paket pewarnaan rambut

Penting untuk meneliti lebih lanjut keterangan dalam kotak paket pewarnaan rambut. Ketika Anda memutuskan untuk mewarnai rambut secara temporary, pastikan untuk mengambil kotak pewarnaan rambut temporary. Bisa jadi seseorang menaruh kotak pewarnaan rambut permanen di rak pewarnaan rambut temporary setelah akhirnya berubah pikiran untuk memilih warna rambut temporary saja.

Terlalu sering bleaching


Bleaching memang membuat warna rambut lebih keluar, tapi sayangnya terlalu sering melakukan proses bleaching akan membuat rambut terlihat kasar atau kusut.


Tidak bleaching sama sekali

Sering kali mereka yang baru dalam dunia mewarnai rambut tidak mengerti pentingnya bleaching (proses pemutihan pigmen rambut) agar warna baru dapat lebih terlihat.


Memilih warna rambut berdasarkan warna yang digunakan model pada kotak kemasan

Belum tentu warna yang dia gunakan adalah warna yang sama dengan yang terdapat pada isi kemasan. Juga, mungkin saja warna rambut sang model jauh berbeda dengan warna rambut Anda. Jadi, jangan pernah menjadikan warna rambut model pada kemasan sebagai patokan.


Membiarkan pewarna rambut terlalu lama

Ikuti instruksi yang terdapat pada kotak kemasan berapa lama pewarna rambut seharusnya dibersihkan dari rambut. Sebaiknya jangan terlalu lama yang justru dapat menghasilkan warna yang buruk.

Salah memilih warna

Beberapa warna rambut membuat kulit seseorang terlihat lebih terang. Sebaliknya, pemilihan warna rambut yang salah akan membuat wajah terlihat kusam. Solusinya, konsultasi ke sebuah salon ternama untuk meneliti warna rambut yang paling cocok untuk Anda.

Jangan mengaplikasikan kondisioner sebelum mewarnai

Mengapa? Sebab kondisioner mampu menutupi helaian rambut, yang menjadikan bahan warna rambut sulit untuk masuk ke dalam helaian rambut. Maka dari itu, boleh berkeramas tapi tinggalkan dulu kondisioner.

4 Jurus Pintar Pilih Parfum Sesuai Kepribadian


4 Jurus Pintar Pilih Parfum Sesuai Kepribadian

MEMILIH aroma parfum ibarat memilih busana di mana memerlukan ikatan di dalamnya. Aroma parfum yang baik, akan mencerminkan kepribadian pemakainya.

Agar tak salah memilih aroma yang sesuai dengan kepribadian Anda, yuk ikuti tip dari Sheknows berikut!

Pertimbangkan aroma yang Anda nikmati

Buatlah daftar favorit wewangian Anda sebagai langkah awal. Sumber wewangian tersebut bisa berasal dari sekitar Anda, misalnya aroma cucian, rumput yang baru dipotong, api unggun, aroma tanaman, dan wewangian lainnya.

Intinya, ingatlah aroma yang Anda sukai sehingga Anda dapat memilih wewangian yang serupa dengan aroma favorit Anda tersebut.

Sesuaikan dengan kepribadian Anda

Jika Anda tipe yang kurang senang merias diri dengan sapuan make up, dan cenderung mencintai alam bebas, pilihlah aroma yang segar dan sedikit spicy atau musky.

Jika Anda suka berdandan dan menyukai sensasi glamor, pilihlah aroma yang hidup. Intinya, dalam memilih aroma pertimbangkan lah wewangian yang paling mewakili diri Anda.

Tes parfum sebelum membeli

Jangan menganggap aroma yang ada di strip penguji yang kerap diberikan SPG di gerai department store  menjadi panduan utama. Pasalnya, aroma tersebut akan beralih ketika Anda memakainya beberapa jam.

Sebelum Anda mengeluarkan uang untuk membeli aroma yang ingin dibeli, sebaiknya mintalah sampell yang lebih banyak, dan mencoba aroma tersebut selama beberapa hari sebelum akhirnya Anda memutuskan untuk membelinya.

Minta pendapat teman

Tanyakan pada teman atau keluarga Anda tentang wewangian yang mereka pikirkan. Tanyakan pula apakah mereka menyukai wewangian yang Anda gunakan selama ini.

Pendapat mereka ini dapat menjadi acuan Anda untuk memilih aroma parfum yang akan Anda beli. Meski demikian, pada akhirnya pilihan aroma tetaplah milik Anda seutuhnya. Pendapat mereka hanyalah menjadi alat bantu semata sebelum Anda memutuskan.

sumber : okezone.com

5 Trik Bibir Indah Menggoda


5 Trik Bibir Indah Menggoda

PRIA merupakan makhluk visual. Apa yang indah di mata pria, tentunya akan mendapat pujian serupa di hati, pikiran, dan mungkin juga perkataan dia.
Ladies, seperti yang kita ketahui, cuaca saat ini cenderung berubah-ubah dan dapat merusak kulit tubuh dan wajah. Sayangnya, terkadang kita lupa bahwa bibir juga perlu perhatian khusus.

Berikut ini lima trik mendapatkan bibir indah yang patut mendapat pujian, seperti yang dilansir All Women Stalk.

Pengelupasan

Kekeringan merupakan masalah nomor wahid bibir. Kulit bibir cenderung pecah-pecah dan tidak menarik. Hilangkan secara lembut dengan rutin menggosok kulit bibir menggunakan ujung sikat gigi secara memutar setiap pagi. Cara ini akan merangsang pertumbuhan kulit bibir baru yang lebih lembut. Setelah selesai, pulaskan lip balm.

Minum banyak air

Dehidrasi juga dapat menyebabkan bibir kering, pastikan Anda memenuhi kebutuhan air minum setiap hari agar bibir selalu tampak lembap dan menggoda.



Lip balm vs lip gloss

Masih bingung mana yang lebih baik? Lip balm diformulasikan untuk memelihara kelembapan dan kesehatan bibir, menjaga bibir tetap kenyal dan lembut, sementara lip gloss hanyalah produk kosmetik yang sering kali malah menyebabkan kulit bibir mengering dan tidak nyaman. Karena lip gloss berbahan dasar minyak, sedangkan lip balm nyatanya memiliki tekstur yang lebih lembut dan mengandung vitamin.

Trik menggunakan lipstik

Hindari penggunaan lipstik saat bibir sedang kering. Lebih baik pilih lipstik yang mengandung balm sekaligus. Sehingga bibir tampak penuh dan sehat.

Diet kaya kandungan sulfur

Ketika apa yang Anda lakukan bibir tetap kering, coba untuk memperbanyak makanan yang kaya akan sulfur, seperti telur, bawang putih, asparagus, agar kulit bibir selalu segar. Dan juga makanan yang kaya akan vitamin A, B, dan C. Perbanyak juga sayuran hijau, wortel, berry, dan yoghurt polos untuk bibir tampak sehat.